NasDem Sikka Buka Pendaftaran Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati dari 1-7 Mei 2024

waktu baca 2 menit
Keterangan foto:Jajaran DPC Partai NasDem Sikka saat konferensi pers pembukaan pendaftaran calon kepala daerah, Selasa (30/04/2024) siang.

FLORESPEDIA.ID-Dewan Pimpinan Cabang Partai NasDem Kabupaten Sikka pada Selasa (30/04/2024) siang, menggelar pembukaan pendaftaran Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Sikka di Sekretariat DPC Partai NasDem, Sinameluk Kelurahan Nangameting, Kecamatan Alok Timur, Kabupaten Sikka.

Pantauan media ini, kegiatan ini dibuka langsung oleh Ketua DPC NasDem Sikka Romanus Woga di dampingi Ketua Tim sembilan Rafael Raga, Ketua Panitia Pendaftaran Alex Agato beserta jajaran pengurus lainnya.

Ketua DPC NasDem Sikka Romanus Woga menyampaikan selamat datang dan selamat berjumpa dalam kegiatan NasDem Memanggil.

“Kegiatan NasDem Memanggil ini untuk memanggil semua putra putri terbaik Kabupaten Sikka untuk mengikuti proses Pilkada yang akan dilaksanakan pada 27 November 2024 mendatang,” ujar Romanus.

Lanjut Romanus, untuk itu partai Nasdem membuka pendaftaran Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Sikka untuk khalayak umum dimulai dari tanggal 1 Mei dan ditutup 7 Mei 2024.

Ketua Tim Sembilan Rafael Raga dalam sambutannya mengatakan, pada pertengahan Maret 2024, Dewan Pimpinan Daerah Partai Nasdem melakukan evaluasi hasil pemilu dan bersamaan dengan itu NasDem menyadari mendapatkan empat (4) kursi dan untuk lanjut dalam Pilkada NasDem sendiri sadar belum memenuhi syarat 7 kursi maka dibentuklah Tim Penjaringan yang namanya Tim Sembilan dan dirinya dipercayakan menjadi Kordinator Tim Sembilan.

“Mulai tanggal 24 Maret kami mengiventaris nama nama dari pengurus kecamatan sampai kabupaten sekitar 30 orang yang teriventaris,” ujar Rafael.

Lanjut Rafael, dari ke 30 itu ada 17 orang dan kami kategorikan menjadi figur internal dan figur eksternal dan kami melakukan komunikasi.

Hari pertama kami melakukan komunikasi dengan pak Heni Doing beserta 16 orang lainnya termasuk Kader Nasdem yang saat ini menjadi Anggota DPRD Yosef Nong Soni, Ibu Foni Francis, dan Boby Satrio.

Ia juga menambahkan bahwa Nasdem sendiri juga berkomunikasi dengan parpol parpol lain yang bisa bekerjasama.

“Kami sudah bertemu Demokrat, Perindo, Golkar dan Parpol lain yang secara non formal kami bertemu di forum-forum tertentu,” ungkap Rafael Raga.

Kontributor:Januarius Dunia
Editor:Mario WP Sina

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *