Pemkab Sikka Dapat Bantuan Dana CSR dari FIF GROUP untuk Penataan Kota Maumere
FLORESPEDIA.ID-Penjabat Bupati Sikka Adrianus Firminus Parera, menerima Dana Bantuan CSR dari Federal Internasional Finance (FIF) Group Maumere.
Dana Bantuan CSR ini diserahkan langsung oleh Branch Manager FIF Cabang Sikka Didiek Peter Pasaribu di ruang Kerja Bupati Sikka jalan El tari Maumere, Kabupaten Sikka pada Selasa (16/04/2024).
Hadir saat penyerahan dana bantuan CSR yakni Penjabat Sekda Kabupaten Sikka Margaretha Movaldes Da Maga Bapa, ST,M.Eng, Kabag Keuangan Setda Kabupaten Sikka serta Sekretaris Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Sikka.
Dalam arahannya Penjabat Bupati Sikka Adrianus menyampaikan terima kasih atas bantuan Dana CSR dari FIF Group Maumere.
Menurutnya, bantuan dana yang diserahkan saat ini akan digunakan untuk penataan Kota Maumere seperti pemasangan lampu jalan dalam wilayah Kota Maumere.
“Soal besar kecilnya dana bantuan CSR Pemkab Sikka menyampaikan terima kasih, ini wujud keberpihakan dan keterlibatan nyata dalam pembangunan di wilayah Kabupaten Sikka. Tentunya ini adalah pola kerja sama yang baik dan Pemerintah juga akan mendukung upaya kerja dan eksistensi FIF Group di Wilayah Kabupaten Sikka”, kata Adrianus dalam rilis Prokopim Setda Sikka yang diterima media ini.
Menurut Adrianus sebelumnya juga Pemkab Sikka menerima dana bantuan CSR dari KSP Kopdit Obor Mas Maumere dan dari Bank BNI Maumere.
Tinggalkan Balasan Batalkan balasan