Imigrasi Maumere Berikan Layanan Paspor Darurat Kepada Orang Sakit
Dalam rangka pelayanan keimigrasian yang optimal dan semakin mendekatkan diri kepada masyarakat, Kantor Imigrasi Kelas II TPI Maumere selalu siap dan membantu masyarakat, khususnya memberikan layanan darurat kepada orang sakit dan kelompok rentan.
Layanan paspor darurat tersebut diberikan, karena pemohon paspor tidak dapat datang ke Kantor Imigrasi karena kondisi sakit, sehingga petugas Imigrasi Maumere mendatangi kediaman pemohon, untuk melakukan pengambilan foto dan biometrik pada Jumat (2/1).
Kepala Seksi Lalu Lintas dan Izin Tinggal Keimigrasian Philipus Fernandez menjelaskan, tujuan pemohon dalam kondisi sakit tersebut mengajukan permohonan paspor adalah, dalam rangka akan melakukan pengobatan ke negara Malaysia.
Adapun petugas Imigrasi Maumere mendatangi kediaman pemohon tersebut, untuk melakukan proses pengambilan foto dan biometrik yang bersangkutan.
“Pemohon tersebut mengajukan permohonan paspor dalam rangka akan melakukan pengobatan ke negara Malaysia,” ucap Philip.
“Kami mendatangi kediaman pemohon tersebut, untuk melakukan proses pengambilan foto dan biometrik,” tambahnya.
Artikel story ini kerjasama Kantor Imigrasi Maumere dan Florespedia.id