Bisnis & Koperasi

Rangkaian HUT Kopdit Obor Mas ke-51 di Lembata: Ada Seminar Hadirkan Menteri Koperasi dan UKM dan Malam Hiburan Rakyat

waktu baca 3 menit
Keterangan foto:Kantor KSP Kopdit Obor Mas Cabang Utama Lembata yang akan diresmikan pada Jumat (17/11/2023). Foto:istimewa.

LEWOLEBA- HUT KSP Kopdit Obor Mas ke-51 tahun ini penyelenggaraannya dipusatkan di Lewoleba, Kabupaten Lembata.

“Dengan rasa syukur dan bangga bahwa KSP Kopdit Obor Mas yang didirikan pada tanggal 04 November 1972 bisa mencapai usia ke 51, merupakan anugerah Tuhan yang luar biasa. Dalam rangka merayakan Hari ulang Tahun ke-51 KSP Kopdit Obor Mas Tahun 2023 bertempat di Kantor Cabang Utama Lembata,” demikian disampaikan Ketua Pengurus KSP Kopdit Obor Mas, Markus Menando dan Sekretaris Pengurus Theresia Angelina Bala, S.Kep, M.Kes, Selasa (14/11/2023).

Lanjutnya, panitia menyelenggaan rakan berbagai kegiatan antara lain: Pendidikan bagi Pengelola Kelompok Sahabat Obor Mas, Jalan Sehat, Seminar Sehari, Misa Syukur dan Peresmian Gedung Kantor Cabang Utama Lembata serta Malam Hiburan bagi Masyarakat Lewoleba.

Dikatakan Markus Menando, lembaga koperasi ini menggelar aneka kegiatan untuk memperkuat eksistensi usaha produktif anggota melalui produk berkualitas dan layanan profesional berbasis teknologi untuk meningkatkan kemandirian dan kesejahteraan yang berlangsung di Lembata selama 4 hari sejak 14 hingga 17 November 2023.

Ada pun kegiatan yang digelar selama tenggang waktu itu yakni pendidikan bagi 121 pengelola kelompok sahabat Obor Mas, pada tanggal 14 hingga 15 November 2023, jalan sehat yang diikuti 500 peserta pada 15 November 2023; seminari sehari yang menampilkan empat narasumber nasional, termasuk Menteri Koperasi & UKM RI Teten Masduki yang diagendakan pada 16 November 2023, dan juga pemberkatan dan peresmian Kantor Cabang Utama Kopdit Obor Mas Lembata pada 17 November 2023.

Dikatakan Markus Menando, panitia telah menghubungi empat narasumber yakni General Manager Inkopdit Stefanus yang membahas tema Pengembangan Usaha aggota sebagai wujud kepedulilian Sosil Credit Union terhadap Kesejahteraan masyarakat.

Tiga narasumber lainnya yakni Menteri Koperasi dan UKM RI Teten Masduki yang membahas tema Optimalisasi Pemanfaatan KUR untuk Mendukung Usaha Produktif Anggota; Bupati Sikka Periode 2018-2023 Fransiskus Roberto Diogo, S.Sos, M.Si yang membahas Enterpreneurship Sebagai Jalan Menuju Kemandirian dan Kesejahteraan, dan Direktur Utama PT Pandai Samsudin, SE, SE.As, M.M. yang membahas tema Asuransi Sebagai Perlindungan Finansial dan Keamanan Jangka Panjang Bagi Usaha Anggota.

Markus Menando menyebut beberapa tujuan yang hendak dicapai dari rangkaian kegiatan yakni, sebagai rasa syukur atas anugerah Tuhan sehingga KSP Kopdit Obor Mas bisa mencapai usia ke 51; meningkatkan kemampuan dan pengetahuan anggota KSP Kopdit Obor Mas untuk mengembangkan usaha-usaha produktif anggota menuju kemandirian dan kesejahteraan melalui kegiatan seminar sehari; mendorong anggota KSP Kopdit Obor Mas untuk berwirausaha; membina keakraban dan kerja sama dengan anggota dan antar sesama gerakan koperasi; dan sebagai ajang promosi untuk pengembangan KSP Kopdit Obor Mas.

Informasi yang diterima media ini juga menyebutkan bahwa pada acara puncak HUT ke-51 Kpodit Obor Mas, pihak panitia telah mengagendakan pelaksanaan hiburan yang menghadirkan beberapa artis nasional dan penyanyi daerah pada 17 November malam yakni Conrad Good Vibration, L.Wurin dan Radit Echoman.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


Exit mobile version