Komunitas Nelayan dan Tani di Nanganesa, Ende, Dukung Gus Muhaimin Presiden RI 2024

waktu baca 2 menit
Keterangan foto:Deklarasi dan dukungan bagi Gus Muhaimin dari komunitas tani dan nelayan di Desa Nanganesa, Rabu (12/7/2023). Foto:istimewa.

ENDE-Dukungan bagi Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Gus Muhaimin Iskandar untuk maju sebagai calon presiden RI 2024-2029, terus mengalir dari berbagai daerah.

Kali ini dukungan datang dari Komunitas Petani dan Nelayan di Desa Nanganesa, Kecamatan Ndona, Kabupaten Ende.

Dukungan ditandai dengan deklarasi yang diikuti oleh 23 tani dan nelayan pada Rabu (12/7/2023) pagi di Desa Nanganesa.

Koordinator Tani dan Nelayan Desa Nanganesa, Idrus Achmad pada kesempatan itu mengatakan, pihaknya dari komunitas petani dan nelayan Desa Nanganesa mendukung Gus Muhaimin menjadi Presiden RI periode 2024-2029.

“Kami dari komunitas petani dan nelayan mendukung Gus Muhaimin sebagai calon presiden RI 2024,” ujar warga saat deklarasi.

Sementara itu Calon Anggota DPRD NTT Dapil V dari PKB, Stefanus Stanis kepada media mengatakan, sebagai kader PKB dirinya mendukung dan siap bekerja memenangkan Gus Muhaimin sebagai Presiden RI 2024-2049.

“Siap mendukung dan memenangkan Gus Muhaimin sebagai Presiden RI periode 2024-2029,” ujar Stefanus Stanis.

Lanjut Stefanus Stanis, ia memilih mendukung Gus Muhaimin karena mengikuti sepak terjang dan rekam jejak politik beliau sudah matang dalam kanca dan percaturan politik bangsa ini serta lebih dari konsistensi dalam mejaga dan merawat persatuan kesatuan bangsa beliau tetap memiliki komitmen yang tinggi.

“Ini juga selaras dengan tagline saya sebagai caleg yakni Merawat dan Mengawal Nilai-nilai Pluralisme dan Pilar-pilar Kebangsaan,” ujarnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *