News

Imigrasi Maumere Sosialisasi Pendaftaran dan Permohonan fasilitas keimigrasian Bagi Anak Berkewarganegaraan Ganda

waktu baca 2 menit

FLORESPEDIA.ID-Kantor Imigrasi Kelas II TPI Maumere dibawah Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM NTT, di bawah Kepemimpinan Marciana Dominika Jone, melakukan Sosialisasi tentang Pendaftaran dan Permohonan fasilitas keimigrasian bagi Anak Berkewarganegaraan Ganda di Kabupaten Flores Timur, Senin, 17 April 2023

Kegiatan tersebut dipimpin oleh Kasubsi Izin Tinggal Keimigrasian, Maria Pantisia Wondo beserta 2 orang staf di Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Flores Timur.

Pihak Imigrasi Maumere juga mengunjungi rumah seorang Warga Negara Bangladesh pemegang ITAP ( izin tinggal tetap) yang menikah dengan warga Indonesia dan tinggal di Kecamatan Adonara, Kabupaten Flores Timur.

Maria Pantisia Wondo mengatakan, sosialisasi ini bertujuan untuk memberikan manfaat terkait dengan informasi dan pemahaman tentang kewarganegaraan ganda kepada publik.

“Selain itu, untuk menyampaikan peraturan dan kebijakan yang berlaku terkait dengan masalah pendaftaran dan permohonan fasilitas keimigrasian bagi anak berkewarganegaraan ganda,” ungkapnya.

Pada kesempatan itu, Kepala Dinas Dukcapil begitu antusias dan berharap agar anak- anak berkewarganegaraan ganda ini segera mengajukan permohonan resmi sesuai peraturan keimigrasian yang berlaku.

Muhammad Idris Ali , warga Nlnegara Bangladesh begitu antusias dengan materi yang disampaikan oleh petugas dan bahkan akan segera menyiapkan semua persyaratan bagi 6 orang anaknya yang berkewarganegaraan ganda untuk melakukan Pendaftaran sebagai Anak Berkewarganegaraan Ganda agar dapat memperoleh fasilitas keimigrasian mengingat anak pertama dari pasangan perkawinan campuran ini lahir sebelum 01 Agustus 2006 yang pada tahun 2023 genap berusia 21 tahun.

Untuk diketahui, kegiatan sosialisasi berjalan aman, tertib dan lancar.

Artikel story ini kerja sama Kantor Imigrasi Kelas II TPI Maumere dan Florespedia.id

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


Exit mobile version