Informasi akan Terjadi Gempa Malam Ini Resahkan Warga, BMKG: Itu HOAX

waktu baca 1 menit

MAUMERE, FLORESPEDIA.id – Sebuah informasi yang tidak diketahui sumbernya beredar luas di media sosial dan meresahkan masyarakat di Kabupaten Sikka dan sekitarnya.

Informasi tersebut, mengabarkan bahwa akan terjadi gempa pada pukul 23:40:52 nanti akan terjadi gempa susulan sebanyak 3 kali.

Berikut informasi HOAX yang tersebar di media sosial:

Info Terkini Minggu 19 Desember 2021

Badan Meteorologi, Klimatologi Dan, Geofisika (BMKG) Menginfirmasikan Bahwa Seluruh Warga Masyarakat NTT Diharapkan Jangan Tidur Terlalu Nyenyak Karena Pada Pukul 23:40:52 Nanti Akan Terjadi Gempa Susulan Sebanyak 3 Kali.

Gempa Tersebut Diperkiraan Berpusat Di Kota Sumba Dg Kekuatan 7,7 Mag.

Sebagian Daerah Di NTT Termasuk Kab(SIKKA-MAUMERENTT) Juga Akan Terkena Dampak Dari Gempa Tersebut.

Sekian Info Dari Kami Tetap Waspada.

https://youtu.be/EIXMTNf4dzM

BMKG Maumere melalui halaman resminya memastikan bahwa informasi tersebut bukan berasal dari BMKG dan dipastikan bahwa informasi tersebut merupakan HOAX.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *