Lantik 582 Anggota PPS, Ketua KPU Sikka Pesan Jaga Integritas

waktu baca 1 menit

FLORESPEDIA.ID-Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sikka, menggelar Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Janji Anggota Panitia Pemungutan Suara (PPS) Se-Kabupaten Sikka, pada Minggu (26/5/2024) Pagi, di Gedung Sikka Convention Center Kota Maumere, Kabupaten Sikka.

Pantauan media ini, hadir dalam kegiatan ini, Penjabat Bupati Sikka yang diwakili oleh Kepala Kesbangpol Kabupaten Sikka Silvester Saka, Perwakilan Kodim Sikka, Perwakilan Danlanal Maumere, Perwakilan PPK Se-Kecamatan Kabupaten Sikka, dan Ratusan Panitia Pemungutan Suara.

Ketua KPU Sikka Herimanto, kepada media ini menyampaikan, keseluruhan ada 582 orang anggota Panitia Pemungutan Suara (PPS) yang dilantik dan 194 Kelurahan/Desa yang hadir.

“Masa Kerja dari Panitia Pemungutan Suara tersebut sampai dengan 27 Januari 2025”, ungkap Herimanto singkat.

Herimanto juga berpesan kepada 582 Anggota PPS yang sudah dilantik agar selalu menjaga integritas, karena menurutnya Integritas merupakan benteng bagi Penyelenggara dalam melaksanakan tugas penyelenggaraan Pilkada.

“Ajakan untuk sama sama bekerja penuh waktu, bekerja dengan penuh tanggung jawab”, ujar Herimanto.

Herimanto menambahkan, langkah selanjutnya akan dilakukan pengarahan umum kepada anggota PPS, kemudian akan dilakukan bimbingan teknis terhadap pelaksanaan tahapan dan juga kegiatan kordinasi lainnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *